Sherina mantan penyayi cilik | Penyanyi Cilik

 

Nama Sherina dikenal sebagai salah satu penyanyi cilik paling terkenal di Indonesia. Dia memiliki nama lengkap Sinna Sherina Munaf dan lahir di Bandung pada tanggal 11 Juni 1990. Sebagai penyanyi cilik, dia populer ketika berusia 9 tahun yakni saat mengeluarkan album “Andai Aku besar nanti”. Lagu Sherina yang terkenal di album itu antara lain Andai Aku Besar Nanti dan Balon Udaraku. Tidak hanya piawai sebagai penyanyi cilik, Sherina juga terkenal karena main film berjudul Petualangan Sherina. Dalam film ini, dia menunjukkan kepiawaian dalam berakting sekaligus bernyanyi. Film tersebut sukses dan dianggap sebagai bukti kebangkitan perfilman nasional. Sherina juga sempat bernyanyi bersama boyband Westlife menyanyikan lagu “I have a Dream” pada masa kecilnya itu.

Dia sempat vakum untuk berkonsentrasi pada studinya. Dia berhasil lulus dari British International School. Baru ketika tahun 2007, dia mengeluarkan album “Primadona”. Saat ini dia sudah bermetamorfosa menjadi seorang penyanyi remaja. Meskipun tidak terlalu menggebrak kancah perindustrian musik nasional namun hal ini membuktikan kecintaannya pada dunia musik.

Dia menjadi semakin populer setelah mengeluarkan album “Gemini”. Banyak lagu Sherina dalam album ini kemudian menjadi hits seperti Cinta Pertama dan Terakhir, Geregetan dan Pergilah Kau. Dalam album ini, Sherina memang secara langsung berpartisipasi dalam mencipta lagu dan membuat aransemen. Hasilnya memuaskan dan lagunya banyak disukai oleh masyarakat. Selain itu, Sherina juga piawai dalam memainkan alat musik.

Selain dikenal sebagai penyanyi, Sherina juga banyak menjadi bintang iklan. Dia bahkan menjadi bintang iklan Maybelline internasional, dan jam tangan Casio serta sebagai brand ambassador Baby G & Sheen. Prestasi lainnya adalah menjadi orang pertama di Indonesia yang memiliki 1 juta followers di jejaring sosial Twitter. Dia juga diundang oleh Jackie Chan untuk mengisi acara amal untuk korban tsunami Jepang. Sherina juga menjadi Duta Satu Hati Cerdaskan Bangsa dari salah satu produk minuman terkenal di Indonesia. Karirnya semakin melambung walaupun usianya terbilang masih muda.

Komentar

Postingan Populer